Kabut Asap

blogger templates
Kabut Asap
Kabut Asap
Negara tercinta kita, Indonesia, selalu saja dibayangi permasalahan kabut asap. Sebenarnya apa sih yang menjadi penyebabnya? Aneh, setiap tahun selalu muncul masalah yang sama. Jelas terlihat bahwa tidak ada pelajaran yang dipetik dari permasalahan yang sama pada tahun-tahun sebelumnya.

Biarpun telah dilarang agar tidak membuka lahan dengan cara membakar hutan, ada saja pihak yang melanggar dan enggan menaati aturan. Karena orang-orang bebal seperti inilah kenyamanan banyak orang terganggu. Penyakit muncul dimana-mana. Sampai negara-negara tetangga pun menerima efek buruknya.

Tentu sebagai rakyat Indonesia yang baik, ada rasa marah saat nama negeri kita dibawa-bawa oleh sebab tindakan beberapa orang saja.

Saatnya perlu berbenah. Semua pihak mestinya bekerjasama, mulai dari pemerintah, dari tingkat paling atas hingga  yang paling bawah. Sayang kan alam Indonesia yang sesungguhnya indah dan mengagumkan perlahan terkikis. Data setiap tahun selalu menunjukkan bahwa luas hutan negara kita semakin kecil. Beribu-ribu hektar hutan digunduli untuk kepentingan-kepentingan pribadi.

Sebenarnya sederhana, hutan adalah tempat berbagai unsur kehidupan ditemukan. Hutan bertindak sebagai penyedia cadangan air tanah, hutan sebagai tempat flora dan dan fauna hidup, hutan sebagai penghasil oksigen, hutan sebagai sumber devisa, hutan sebaga tempat rekreasi, dan masih banyak yang lain. Dengan manfaat sebanyak ini sungguh disayangkan hutan masih saja digunduli.

Jika merasa masih punya keprihatinan pada hidup Anda, mungkin merawat hutan dengan cara menghindari pembakaran hutan dan penebangan liar adalah dua bukti nyata. Mungkin terlihat sangat jauh hubungannya ketika dipikir-pikir, namun semuanya jelas punya sebab akibat.

Kabut asap hanyalah satu dari sekian banyak dampak buruk pembakaran hutan. Jika Anda peduli, segera hentikan pembakaran hutan.

0 Response to "Kabut Asap"

Post a Comment