Marques Jawara, Rossi ke-Lima, Lorenzo Kandas

blogger templates
Marques Jawara, Rossi ke-Lima, Lorenzo Kandas
Marques Juara MotoGP San Marino
Ajang MotoGP San Marino mungkin adalah ajang yang pelik bagi para rider lantaran perubahan cuaca tiba-tiba. Terlihat banyak rider yang masuk pit untuk mengganti ban dan motor. Secara keseluruhan persaingan ketat para rider untuk menempati urutan satu tetap maksimal.

Sejak start awal dimulai, Lorenzo tampak perkasa di urutan satu. Pebalap Repsol Marq Marques pun tak kalah perkasa menempati urutan dua, sedangkan Rossi berada pada urutan tiga. Lap demi lap terlewati, dan posisi ini masih tetap bertahan.

Persaingan ketat merebut urutan satu terus terjadi, dan Marques terlihat terus membayangi Lorenso. Masuk lap ke-7, Lorenso dan Marques masuk pit berurutan, dan melanjutkan lagi balapnya. Usaha Marques membuahkan hasil pada lap ke-8 saat ia mengambil posisi satu lantaran Loernzo kurang mulus menikung. Untuk sesaat Marques menempati posisi satu.

Persaingan ketat terus berlanjut. Lorenzo yang sebelumnya menempati posisi satu kini terus berjuang mencuri kesempatan untuk berada pada posisinya semula. Upaya Lorenzo juga berhasil, sebab pada putaran 10 Marques ternyata melebar saat menikung.

Untuk beberapa lap selanjutnya terlihat tak ada perubahan posisi. Lorenzo urutan satu, Marques dua, dan Rossi tiga. Sedangkan pada urutan empat diambil Pedrosa, yang sejak awal terus membayangi Rossi, mencari kesempatan terbaik mencuri posisi.

Perubahan urutan terjadi lagi saat Rossi berhasil mencuri posisi dua dari Marques tatkala Marques terlalu asyik mengejar urutan satu. Untuk lap berikutnya Rossi tetap stabil pada posisi dua. Bintang keberuntungan sempat menjadi milik Rossi, ketika ia mampu menyalip Lorenzo, dan menempati urutan teratas. Lorenzo yang tak puas akhirnya berupaya untuk menyalip kembali, namun usahanya sia-sia.

Kini urutan berganti, urutan satu Rossi, dua Lorenzo, dan Marques menempati urutan tiga.

Namun, Rossi harus kehilangan posisi satunya karena ia harus masuk pit. Saat sedang keluar, sial menimpa Lorenzo sebab ia terjatuh dan terpaksa tidak bisa melanjutkan balapan lagi. Sangat disayangkan sebab tinggal beberapa putaran lagi persaingan seharusnya berakhir.

Marques akhirnya menjadi jawara di MotoGP San Marino. Ia memetik poin penuh. Sedangkan Rossi, ia harus rela melepas podium dan berada telak di posisi lima.


Meskipun berada pada posisi lima, Rossi tetap memimpin klasemen. Ia tetap berada di urutan satu.

0 Response to "Marques Jawara, Rossi ke-Lima, Lorenzo Kandas"

Post a Comment